Advertisement

LHOKSEUMAWE- Sejumlah siswa terjaring razia Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) di Lhokseumawe, Rabu, 13 Januari 2016. Para pelajar itu berkeliaran di luar sekolah saat jam belajar.

Ada pelajar tingkat SMP dan SMK. Dua dari mereka berseragam sekolah dan dua lainnya berpakaian bebas sedang asyik bermain di kawasan pantai Ujong Blang. Saat itu, di dekat mereka kita temukan kartu joker,” kata Kasatpol PP dan WH Lhokseumawe, M. Irsyadi.

Dia menyebut saat petugas memeriksa tas pelajar itu ditemukan satu keping DVD dewasa. “Mereka kemudian kita amankan ke kantor guna didata dan diberikan pembinaan,” ujar Irsyadi.

Menurut Irsyadi, pembinaan dilakukan agar para siswa tidak mengulangi perbuatan tersebut. “Untuk menangani masalah ini, nantinya petugas akan memanggil orang tua siswa dan kepala sekolah," katanya.

Ia menegaskan, perlu peran semua pihak terkait untuk mengawasi para pelajar supaya mereka tidak melakukan hal-hal negatif. "Tentunya untuk mengawasi para siswa, perlu peran penting dari orang tua dan semua pihak,” ujar Irsyadi.

Sumber : Portal Satu

0 comments Foto Aceh 0 Facebook

 
Copyright © 2016.Foto Aceh Berita Aceh. Powered by HTML5
Top